Mengenal Sistem Operasi Garuda Linux

  • admin
  • Aug 02, 2022

  Mengenal Sistem Operasi Garuda Linux – adalah sebuah sistem operasi open source berbasis arch linux, Garuda linux ini menurut saya sistem operasi linux yang mempunyai fitur yang paling lengkap dan berbasis gui, dari segi tampilan pun sangat bagus dan modern. kemungkinan bagi anda yang terbiasa menggunakan sistem operasi berbasis ubuntu akan sedikit asing dengan perintah yang ada pada garuda linux ini karena garuda linux ini menggunakan baris perintah arch linux.

Mengenal Sistem Operasi Garuda Linux

Sorotan Khusus :

  • Format Penyimpanan Terbaru

Penyimpanan btrfs

Mungkin dalam windows kita mengenal ntfs dalam format penyimpanan, dalam linux rata – rata menggunakan ext4. Garuda Linux ini sudah menggunakan format penyimpanan yang terbaru yaitu BTRFS sebagai sistem file default dengan kompresi zstd.

  • Instalasi Mudah

Garuda Linux Installer

Garuda linux ini menggunakan penginstal Calamares menjadikan proses instalasi menjadi sederhana dan mudah sangat cocok untuk pemula yang baru mencoba linux.

  • Tampilan yang indah

Tampilan Garuda Linux

 Untuk masalah tampilan garuda linux ini tidak usah di ragukan lagi Dengan tema desktop yang bisa anda pilih sendiri, tampilan shell yang menarik dan efek blur yang indah.

  • Garuda Assistant

Garuda Assistant

Sebuah alat GUI untuk berbagai tugas umum bersama dengan Snapper. 

  • Chaotic-AUR

Chaotic-AUR

Dengan Chaotic-AUR  sebagai repositori akan mempermudah anda menginstal aplikasi secara GUI. Chaotic-AUR juga menampilkan salah satu pilihan aplikasi terkompilasi yang lebih besar sekitar 2400 paket perangkat lunak lebih. Di antara pilihan perangkat lunak ada banyak seperti emulator, kernel, game, tema, dan alat lain yang umum digunakan.

  • Browser FireDragon

Browser FireDragon

Garuda Linux menggunakan Browser buatan sendiri yang ramah privasi namun dapat digunakan berdasarkan LibreWolf. untuk fitur browser ini seperti ramah privasi, integrasi KDE yang ditingkatkan, dan koleksi kecil add-on yang berguna. Mesin pencari default adalah instance SearX yang dijalankan di server garuda linux sendiri.

  • Garuda Settings Manager

Garuda Settings Manager

Garuda Settings Manager adalah perangkat lunak bawaan yang berguna untuk mengelola driver atau kernel secara gui. dengan perangkat lunak ini akan mempermudah anda dalam mengelola driver jadi anda tak perlu lagi mengelola driver dengan terminal.

  • Garuda Gamer

Garuda Gamer

fitur ini yang paling di tunggu – tunggu para pecinta game yaitu garuda gamer. garuda gamer adalah sebuah perangkat lunak yang sepesial buat para pecinta game di dalamnya berisi perangkat lunak seperti steam, emulator ps, wine, play on linux dan masih banyak lagi. 

Fitur Garuda Linux :

  • Bisa Menjalankan Aplikasi Windows

yang paling admin suka dari garuda linux bisa menjalankan berbagai aplikasi berbasis windows seperti photoshop, internet download manager, office dan masih banyak lagi.

  • Rolling Release

Garuda Linux adalah distro rolling release yang berbasis Arch Linux, dengan rolling release akan selalu mendapatkan pembaruan perangkat lunak terupdate jadi minim bug dan selalu aman.

Garuda Linux hanya menggunakan satu repo tambahan di atas repo Arch Linux, menempatkan Garuda OS sangat dekat dengan Arch Linux tanpa harus menginstal sistem melalui baris perintah.

  • Linux-zen

Kernel Linux yang lebih cepat dan lebih responsif yang dioptimalkan untuk desktop, multimedia, dan game.

Hasil dari upaya kolaboratif ahli kernel untuk menyediakan kernel Linux terbaik untuk sistem sehari-hari.

  • Kemudahan penggunaan

Garuda Linux menggunakan mikro sebagai editor teks berbasis terminal default yang bertujuan agar mudah digunakan dan intuitif, sambil memanfaatkan kemampuan terminal modern.

Garuda Linux menawarkan berbagai alat GUI untuk mengelola pengaturan sistem di luar kotak untuk membuat lompatan Anda lebih mudah.

  • Selalu Gratis

Garuda Linux akan selalu tetap gratis dan open source. Kode sumber Garuda Linux saat ini di-host di GitLab . Setiap orang berhak untuk menyalin, menyusun, mempelajari, memodifikasi, dan mendistribusikan ulang kode sumber. Kami membuatnya untuk memiliki sistem operasi berbasis Linux yang mudah digunakan dan indah.

  • Pilih antara penghematan baterai dan tweak kinerja

  1. Peningkatan kinerja I/O (kinerja)
  2. Penjadwal CPU diatur ke penghematan daya atau kinerja
  3. ZRAM diaktifkan secara default (default)
  4. Systemd-oomd sebagai daemon pencegahan OOM – opsional: Nohang (kinerja)
  5. Ananicy-Cpp, yang secara otomatis menyesuaikan level NICE (kinerja)

 System requirements Garuda Linux

mungkin untuk penginstalan garuda linux bisa di perhatikan dulu untuk persyaratan system sebagai berikut.

MINIMUM

  • Prosesor minimal Intel Celeron maupun AMD sekela pentium IV ke atas.
  • Penyimpanan Disk 40 GB
  • RAM 4 GB

DIREKOMENDASIKAN

  • Prosesor Intel Core i3 maupun Amd rayzen 3 ke atas.
  • Penyimpanan Disk 50 GB
  • RAM 8 GB

Nb: ini hanya minimum dan rekomendasi tidak sebgai patokan pada kesimpulanya linux bisa di gunakan dengan semua spesifikasi laptop atau komputer yang rendah karena linux sangatlah ringan dari os lainnya.  untuk performa lebih baik bisa memakai system requirements yang di rekomendasikan terimakasih.

sekian postingan kali ini tentang Mengenal Sistem Operasi Garuda Linux, untuk penginstalan os garuda linux bisa di liat di youtube dan tentunya harus dengan hati – hati agar tidak kehilangan data penting anda, lebih baik di backup dulu sebelum penginstallan. bagi anda yang ingin mendownload garuda os bisa download di sini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *