Cara Membuat Wifi Sendiri di Rumah Atau di Toko Dengan Harga Terjangkau – Anda lagi berpikir merancang sendiri wifi dirumah atau di tempat bisnis yang anda kelola tanpa mengeluarkan biaya bulanan berlebihan hanya bermodal paket internet opeator yang pastinya sangat murah di banding wifi langganan bulanan yang bisa menguras kantong kita, yang kami bagikan ini membuat wifi dengan harga yang terjangkau bagi semua kalangan.
Seperti kita tau wifi sekarang ini menjadi sebuah kebutuhan, apalagi kita yang lagi terjun dunia youtuber maupun blogger pastinya wifi adalah hal yang wajib sebagai pendamping, banyak sekali jaman sekarang rela pergi ke cafe maupun tempat makan yang ada free wifi padahal hanya memesan jus atau minuman saja untuk mendapatkan password wifi yang ada di cafe atau tempat makan hehehe….
Atau juga anda suka berpetualang mencari wifi gratisan di tempat umum seperti taman, ataupun tempat tempat yang tersedia free wifi area, biasanya tempat seperti ini sering adanya seorang yang bisa di bilang ahli it yang iseng yang ingin mengambil data lewat fake wifi yang di buat ataupun memalsukan wifi supaya anda terjebak dalam wifi tersebut, setelah anda terhubung dengan wifi palsu yang di buat seorang ahli it, biasanya seorang ahli tesebut memonitoring aktifitas anda dalam browsing maupun berinternet lebih parahnya seorang ahli itu mengambil data – data penting kita.
Untuk itu kita harus lebih waspada dalam menggunakan sebuah wifi karena di balik itu semua pasti ada aja kerugian yang kita dapat, bagi anda yang tidak ingin data pribadinya di ambil oleh orang yang iseng, kami sarankan untuk membuat sebuah wifi sendiri di rumah anda dengan harga terjangkau tanpa biaya bulanan dengan keamanan yang terjamin.
Keuntungan membuat wifi sendiri :
- Harga terjangkau
- Keamanan Terjamin
- Tanpa biaya bulanan
- Full akses (karena semua kendali ada di anda)
- Menghemat pengeluaran
- Kecepatan Internet Tergantung yang anda pakai
- Paket internet terjangkau karena menggunakan kartu perdana
- Bisa konfigurasi wifi menggunakan android
Seperti kita tau di balik keuntungan pasti ada kekurangan berikut kekurangan wifi buatan sendiri :
- Kecepatan tergantung wilayah atau daerah karena ini menggunakan kartu perdana jadi usahakan yang anda pakai kartu perdana yang mempunyai sinyal yang cukup bagus dan pvastinya menurut anda cepat.
- Harus menggunakan paket internet, kenapa harus menggunakan paket internet karena wifi ini menggunakan kartu perdana tetapi di balik itu tidak ada biaya bulanan hanya saja paket internet itu sesuai selera anda mau memakai paket harian ataupun bulanan itu bebas.
- Setelah kita tau keuntungan dan kekurangannya sekarang kita menuju bahan yang di perlukan untuk membuat wifi sendiri.
Bahan yang di perlukan :
- Modem (usahakan support TP-Link TL-MR3420)
- TP-Link TL-MR3420
– Kartu perdana seperti indosat, telkomsel, xl, smartfren, 3 (ini tergantung selera) - Laptop atau Komputer Pribadi
Untuk bahannya bisa anda beli secara online di toko online seperti shopee, tokopedia dan bukalapak. Sekian dan termakasih postingan kali ini semoga bermanfaat bagi anda semua untuk konfigurasinya bisa anda cari di youtube dengan kata kunci konfigurasi TP-Link TL-MR3420.